Gagalkan Aksi Ambil Tempelan Sabu, 4 Pemuda di Baubau Diserahkan ke Polisi dan BNN

0
164
FOTO : Empat orang pemuda yang diduga hendak mengambil paket narkotika jenis sabu dengan modus "tempel" berhasil diamankan dan diserahkan kepada pihak berwajib pada Minggu (04/01/2026).

Bursakota.co.id, Baubau – Perang terhadap peredaran narkotika di Kota Baubau terus digalakkan. Sebanyak empat orang pemuda yang diduga hendak mengambil paket narkotika jenis sabu dengan modus “tempel” berhasil diamankan dan diserahkan kepada pihak berwajib pada Minggu (04/01/2026).

Proses penyerahan para pelaku beserta barang bukti berlangsung di Marshalling Area YTP 823/RW, Jl. Jendral Sudirman, Kelurahan Wale, Kecamatan Wolio, Kota Baubau, sekitar pukul 11.30 WITA.

Identitas Pelaku dan Kronologi Singkat
Keempat pelaku yang diamankan diketahui berinisial F (22), MS alias Rambo (25), A (24), dan IK (24). Tiga di antaranya berdomisili di wilayah Pala 3, sementara satu pelaku lainnya berasal dari Buton Utara.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, para pelaku diamankan saat hendak mengambil paket sabu yang diletakkan oleh kurir di lokasi tertentu.
Barang Bukti yang Diamankan
Dalam penyerahan tersebut, petugas turut menyertakan sejumlah barang bukti berupa:

• 3 Paket Narkotika jenis Sabu.
• 5 Unit Smartphone (Android) yang diduga digunakan untuk berkomunikasi dalam transaksi tersebut.

Penyerahan ke Pihak Berwajib
Barang bukti dan para tersangka diserahkan langsung oleh Letda Inf Syamsul Alam kepada Kasat Narkoba Polres Baubau, AKP Jhoni. Prosesi penyerahan ini disaksikan oleh Personel Staf Intel Yonif TP 823/RW, Unit Intel Kodim 1413/Buton, serta penyidik dari BNN Kota Baubau.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Ketua PWI Kota Baubau, Azwar, bersama sejumlah awak media untuk memastikan transparansi penanganan kasus narkotika di wilayah hukum Baubau.

Saat ini, keempat pelaku tengah menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Mapolres Baubau untuk pengembangan kasus.

Laporan : La Ode

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini