Penerbangan Haji 2025, Pertamina Prediksi Konsumsi Avtur Meningkat 49 Persen di Kepri

0
9
Ket Foto : Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) melalui AFT (Aviation Fuel Terminal) Hang Nadim

Batam – Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) melalui AFT (Aviation Fuel Terminal) Hang Nadim memastikan stok Avtur dan sarana fasilitas dalam kondisi aman guna mendukung kelancaran penerbangan haji 2025 di Bandara Internasional Hang Nadim, Batam, Kepulauan Riau (Kepri).

Area Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria mengatakan Pertamina telah menyiapkan stok Avtur yang cukup dan aman di seluruh bandara embarkasi haji, termasuk di Bandara Internasional Hang Nadim. Pertamina juga berkomitmen untuk mendukung kesuksesan dan kelancaran ibadah haji 2025.

“Stok Avtur cukup dan aman di seluruh bandara embarkasi haji termasuk Bandara Internasional Hang Nadim. Kami sangat bangga bisa mendukung keberangkatan dan kepulangan jemaah haji dengan menyediakan layanan energi yang berkualitas,” ujar Satria, Senin (19/5).

Aviation Fuel Terminal Manager Hang Nadim Group, Catur Budi Santoso menjelaskan bahwa pihaknya memprediksi konsumsi avtur pada penerbangan haji 2025 adalah sekitar 16.800 KL selama dua fase operasional, yakni keberangkatan 1 Mei – 31 Mei 2025 dan kepulangan 10 Juni hingga 10 Juli 2025 di Bandara Internasional Hang Nadim.

“Sekitar 16.800 KL Avtur akan melayani 27 kloter pada penerbangan haji tahun ini. Kami juga memprediksi konsumsi avtur pada periode Satuan Tugas (Satgas) haji pada Juni hingga Juli 2025 akan meningkat hingga 49 persen dibandingkan konsumsi rata-rata Januari hingga April 2025,” terang Catur.

Selain itu AFT Hang Nadim Group melayani penerbangan-penerbangan yang sifatnya _feeder_ dari Provinsi Kalimantan Barat, Riau dan Jambi, sebelum pada akhirnya calon jamaah haji melakukan penerbangan langsung dari Bandara Hang Nadim ke tanah suci.

Pertamina Patra Niaga juga memastikan bahwa kondisi sarana fasilitas AFT Hang Nadim dalam keadaan yang baik dengan memenuhi aspek Health, Safety, Security and Environment (HSSE) serta mengalokasikan SDM yang handal dan memadai untuk melayani kebutuhan avtur maskapai penerbangan haji. Pertamina Patra Niaga akan bersiaga 24 jam selama masa pemberangkatan dan kepulangan jemaah haji.

“Kami juga telah melakukan koordinasi dengan berbagai pihak diantaranya maskapai penerbangan, Otoritas Bandara, pemerintah daerah, dan lembaga terkait untuk turut serta menyukseskan ibadah haji,” jelas Catur.

Editor : Papi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini