Kapolres Anambas Ikuti Rakor Lintas Sektoral Pengamanan Nataru

0
56

Bursakota.co.id, Anambas – Kepolisian Resor (Polres) Kepulauan Anambas mengikuti Rapat Koordinasi lintas sektoral dalam rangka pengamanan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru) bersama Kapolri dan sejumlah Menteri RI.

Kapolres Kepulauan Anambas AKBP Syafrudin Semidang Sakti, S.I.K mengatakan, bahwa Rapat Koordinasi lintas sektoral tadi di pimpin oleh Kapolri langsung dan menteri SDM menyangkut untuk kesiapan pengamanan Natal dan tahun baru 2023.

“Kita seluruh wilayah kabupaten/Kota itu mengikuti semua kegiatan ini, dengan outputnya semoga diharapkan berjalan dengan aman lancar dan tertib baik itu pelaksanaan kegiatan selama natal dan tahun baru 2023. Terkait dengan teknisnya nanti akan dilanjukan lagi di hari Senin untuk pendalaman,” katanya kepada sejumlah awak media, Jum’at (16/12/2022).

Kemudian Kapolres menjelaskan, bahwa Kabupaten/kota diminta untuk dapat melaksanakan kegiatan pengamanan dengan baik dan juga dapat mematahkan potensi-potensi ancaman pelaksanaan Natal dan tahun baru 2023 baik itu hal dalam antisipasi bencana alam serta kejadian-kejadian di transportasi darat maupun laut serta kondisi ketersedian bahan pokok sembako supaya tetap stabil di wilayahnya.

“Itu juga sudah menjadi protab kita setiap tahun, sudah ditentukan jumlah personil yang akan melaksanakan pengamanan di gereja-gereja dan juga mungkin di perayaan tahun baru dengan jumlah 95 personil di Polres dan di tambah dengan Polsek jajaran 90 personil dengan total keseluruhan 185 personil yang akan melakukan pengaman di Kabupaten Kepulauan Anambas,” jelas AKBP Syafrudin Semidang Sakti, S.I.K.

“Dan kita akan meletakan tiga titik pos pam di pelabuhan wilayahnya kita yaitu pulau Siantan, Palmatak, dan Pulau Jemaja,” tambahnya.

Terakhir dirinya menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kepulauan Anambas sesuai untuk memperhitungkan situasi cuaca ekstrem dengan prediksi dari BMKG diperkirakan cuaca ekstrem dengan potensi gelombang tinggi dan curah hujan yang tinggi pada saat pelaksanaan Natal dan Tahun baru 2023.

“Saya juga berharap kepada masyarakat khususnya yang akan menggunakan transportasi laut agar selalu mengecek kembali perkiraan cuaca dari BMKG, begitu juga kepada penyedia jasa sekiranya tidak memaksakan untuk melakukan perjalanan laut sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak di inginkan dan untuk masyarakat yang melaksanakan natal dan tahun tahun baru juga tetap selalu memperhitungkan situasi cuaca ekstrem,” himbau AKBP Syafrudin Semidang Sakti, S.I.K.

Rapat tersebut juga turut dihadiri oleh unsur pemerintah daerah Anambas, Disperindag, TNI, Cabjari, Dishub, KSOP, Basarnas, BPBD, BMKG dan Kemenag wilayah Anambas.(Bk/Jun).

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini