
Bursakota.co.id, Anambas – Kepolisian Resor (Polres) Kepulauan Anambas menghadiri kegiatan Pembukaan Pelatihan Peningkatan Kompetensi SDM dan Pengembangan Usaha bagi SDM Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih Kabupaten Kepulauan Anambas yang digelar di Aula Prof. Muhammad Zein, Lantai III Kantor Bupati Kepulauan Anambas, Senin (03/11/2025) pagi.
Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Bupati Kepulauan Anambas, Aneng, tersebut dihadiri oleh jajaran pejabat pemerintah daerah dan instansi vertikal, antara lain Wakil Bupati Raja Bayu, Kadis Koperasi Provinsi Kepri Riki Rionaldi, S.STP., M.Si, Kadis DKUMPP Dr. Masykur, Danlanal Tarempa Letkol Laut (P) Romi Sitorus, S.E, serta perwakilan dari Polres Kepulauan Anambas, AKP S.M. Simanjuntak selaku Kabag SDM, bersama KBO Sat Intelkam Ipda Benny Candra.
Pelatihan ini bertujuan meningkatkan kapasitas dan kompetensi sumber daya manusia pengurus Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih agar mampu menjalankan tata kelola koperasi yang profesional, inovatif, dan berdaya saing tinggi.
Dalam laporannya, Kadis DKUMPP Kabupaten Kepulauan Anambas, Dr. Masykur, menyampaikan bahwa hingga saat ini telah terbentuk 42 koperasi Merah Putih dari total 52 desa dan 2 kelurahan di Kabupaten Kepulauan Anambas. Ia menegaskan bahwa pembentukan koperasi tersebut merupakan langkah strategis dalam memperkuat ekonomi kerakyatan sesuai amanat Pasal 33 UUD 1945.
Sementara itu, Kadis Koperasi dan UKM Provinsi Kepulauan Riau, Riki Rionaldi, menekankan pentingnya sinergi lintas sektor, mulai dari pemerintah pusat hingga pemerintah daerah, dalam memperkuat koperasi sebagai motor penggerak ekonomi rakyat di wilayah perbatasan dan kepulauan.
Terpisah, Kapolres Kepulauan Anambas, AKBP I Gusti Ngurah Agung Budianaloka, S.I.K., M.H., menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan pelatihan yang dinilai berperan penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat, khususnya di wilayah kepulauan.
“Polres Kepulauan Anambas mendukung penuh program penguatan koperasi ini sebagai bagian dari pembangunan ekonomi berbasis kerakyatan. Kami siap bersinergi dengan pemerintah daerah dalam menjaga stabilitas keamanan dan mendukung terciptanya iklim usaha yang kondusif,” ujar Kapolres.
Kapolres juga menambahkan bahwa peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui koperasi akan berpengaruh positif terhadap situasi keamanan wilayah, terutama di daerah perbatasan.
“Jika ekonomi masyarakat kuat, maka stabilitas sosial dan keamanan juga akan semakin terjaga,” ucapnya.(BK/MR).
















