Bursakota.co.id, Natuna – Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., CSFA, di dampingi Komandan Lanud Raden Sadjad (Lanud RSA) Kolonel Pnb Dedy Iskandar, S.Sos., M.M.S., M.Han menanam pohon Nyamplung/Punaga, di Lanud Raden Sadjad (Lanud RSA) Ranai, Kabupaten Natuna, Provinsi Kepulauan Riau, Sabtu (23/9/2023).
Panglima TNI usai kegiatan Upacara Penutupan Latihan Gabungan Bersama (Latgabma) Asean Solidarity Exercise Natuna (ASEX – 01 N) di Desa Sabang Mawang, Kecamatan Pulau Tiga, Kabupaten Natuna, berkesempatan menanam pohon yang juga didampingi oleh Pangkogabwilhan I, Laksdya TNI Erwin S. Aldedharma, Pangdam I/BB, Mayjen TNI Mochammad Hasan, Kapuspen TNI, Laksda TNI Julius Widjojono, Pangkoarmada I Laksda TNI Achmad Wibisono, S.E., CHRMP., Asops Panglima TNI, Mayjen TNI Muhammad Nur Rahmad, dan para pejabat utama Mabes TNI lainnya.
Adapun pohon yang ditanam oleh Panglima TNI bukan pohon sembarangan. Pohon ini digunakan oleh masyarakat Natuna untuk membuat Pompong/Kapal nelayan melaut mencari ikan di Laut Natuna Utara. Pohon Nyamplung/Punaga ini berbatang besar, keras dan kuat namun ringan untuk bahan kapal.
Pohon yang hidup di pesisir dan di berbatuan karang ini, banyak manfaatnya oleh warga, selain bahan kapal, kulitnya juga bisa dibuat obat salah satunya obat radang pada mata.
Setelah kegiatan penanaman pohon, Panglima TNI juga berkesempatan menyapa Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 17/D.I, Ny. Santi Dedy Iskandar, Ibu-ibu PIA Ardhya Garini dan Anak-anak kompleks di Lingkungan Lanud Raden Sadjad.
Sebelum meninggalkan Lanud Raden Sadjad, Panglima TNI menuliskan Kesan dan Pesan di figura foto yang sudah disiapkan untuk seluruh Prajurit Lanud Raden Sadjad.
“Lanud bersejarah sebagai tempat isolasi penanganan pasien Covid-19 pertama di Indonesia dan berhasil dengan sukses, Markas Kogasgabpad Covid-19 2019” tulis Panglima TNI.
Editor : Dika