Natuna – Personel Kodim 0318/Natuna yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 melaksanakan salat tarawih dan tadarus bersama masyarakat di Masjid Al Babussalam, Desa Selemam, Kecamatan Bunguran Timur Laut, pada Kamis (06/03/2025) malam.
Kegiatan ini tidak hanya sebagai bentuk ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa, tetapi juga sebagai sarana mempererat silaturahmi antara TNI dan masyarakat setempat.
Kehadiran personel TNI di tengah warga bertujuan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi jemaah dalam menjalankan ibadah Ramadan.
Komandan Kodim (Dandim) 0318/Natuna, Kolonel Inf Andri Hadiyanto, M.Han., menegaskan bahwa keberadaan personel di lokasi TMMD tidak hanya berfokus pada pembangunan infrastruktur, tetapi juga aktif dalam kegiatan sosial dan keagamaan.
“Saya berharap kegiatan keagamaan ini dapat membentuk karakter prajurit yang lebih beriman dan bertakwa serta semakin dekat dengan masyarakat,” ujar Dandim.
Lebih lanjut, ia berharap sinergi antara TNI dan masyarakat semakin erat, sehingga TMMD tidak hanya memberikan manfaat dalam pembangunan fisik, tetapi juga dalam membangun kebersamaan dan nilai-nilai spiritual.
TMMD ke-123 yang dilaksanakan di Desa Selemam, Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna ini bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan infrastruktur serta memperkuat kemanunggalan antara TNI dan rakyat.
Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat kebersamaan, gotong royong, serta nilai-nilai keagamaan semakin tumbuh dan memperkokoh hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat. (Bk/Dika)