
Natuna – Lanud Raden Sadjad Natuna menerima Sosialisasi Penawaran Program Perencanaan Keuangan Pegawai (Individu) oleh PT BNI Life Insurance, Rabu (12/11/2025).
Kegiatan berlangsung di Gedung Graha Serasan Lanud RSA dengan suasana hangat dan interaktif.
Sosialisasi diikuti oleh para Kadis, Komandan Satuan, Kepala Seksi, serta Perwira, Bintara, Tamtama, dan Pegawai Negeri Sipil Lanud RSA. Seluruh peserta antusias menyimak materi yang disampaikan oleh tim dari BNI Life Insurance.
Komandan Lanud Raden Sadjad, Marsekal Pertama TNI Onesmus Gede Rai Aryadi, S.E., M.M., M.Han., diwakili Kadispers Lanud RSA Letkol Pnb Yuli Afrizan, S.Sos., menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan yang bermanfaat bagi kesejahteraan personel.
Dalam sambutannya, Kadispers mengatakan bahwa kegiatan ini penting karena kesejahteraan keluarga dan kesiapan finansial merupakan bagian dari keberhasilan pengabdian seorang prajurit dan pegawai.
Beliau mengajak seluruh peserta untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan baik guna menambah pengetahuan dalam mengelola keuangan, menyiapkan masa depan, dan memberikan perlindungan terbaik bagi keluarga tercinta.
Sementara itu, Pgs. Sub Branch Manager KCP Natuna BNI Tanjungpinang, Denny S. Tjahyono, bersama tim menyampaikan pentingnya memiliki perencanaan finansial yang matang untuk melindungi masa depan pribadi dan keluarga sejak dini.
Melalui kegiatan ini, diharapkan kerja sama antara BNI Life Insurance dan Lanud Raden Sadjad dapat terus terjalin, mendukung kesejahteraan keluarga besar TNI AU di Natuna secara berkelanjutan.
Editor : Papi
















